Albert Bandura Psychology Insight

Albert Bandura Psychology Insight

[INPSYGHT: Albert Bandura]

Halo Kema!👋🏻
Pasti udah sering ya denger tokoh bernama Bandura? Yuk kita kupas lebih dalam lagi🤩

Albert Bandura lahir pada tanggal 4 Desember 1925 di Mundare, Alberta. Ia meninggal tanggal 26 Juli 2021 pada usia 95 tahun.

Bandura diakui secara internasional sebagai salah satu psikolog sosial paling berpengaruh di dunia atas penelitian inovatifnya tentang pentingnya belajar dengan mengamati orang lain.

Bandura tertarik kepada psikologi setelah mendaftar di Universitas British, Columbia. Ia memulai karirnya di jurusan ilmu biologi dan minatnya pada psikologi terbentuk secara tidak sengaja. Saat bekerja malam dan berangkat ke sekolah bersama sekelompok siswa, ia tiba di sekolah lebih awal dari kursusnya dimulai, ia menjelaskan “Pada suatu pagi, saya sedang berada diperpustakaan dan seseorang lupa mengembalikan katalog mata kuliah. Saya melihat ada mata kuliah psikologi yang dapat membantu sebagai pengisi pada pagi hari. Hal itu akhitnya memicu minat saya dan menemukan karir saya.”

Bandura mengembangkan “reciprocal determinism” dan mengemukakan bahwa ada tuga faktor yang memengaruhi perilaku: (1) lingkungan, (2) proses kognitif, (3) perilaku itu sendiri. Karya Bandura dianggap sebagai bagian dari revolusi kognitif dalam psikologi yang dimulai pada akhir tahun 1960an. Teorinya memiliki dampak yang luar biasa pada psikologi kepribadian, psikologi kognitif, pendidikan, dan psikoterapi.

Bandura sering diidentifikasikan sebagai psikolog terbesar dan paling berpengaruh sepanjang masa. Pada tahun 2016, Bandura dianugerahi National Medal of Science oleh Presiden Barack Obama.

Bidang Komunikasi dan Informasi

Admin http://psikologi.upi.edu