ROADWAY TO BECOME FACULTY

ROADWAY TO BECOME FACULTY

Menjelang akhir tahun, 7-10 November 2022 lalu, Program Studi Psikologi mengadakan kegiatan Benchmarking ke Surabaya – Malang. Universitas yang dikunjungi diantaranya, Program Studi  Psikologi Fakultas psikologi dan Kesehatan  UIN Sunan Ampel (UIN SA),  Program Studi  Psikologi  Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Surabaya (Unesa), Program Studi  Psikologi  Fakultas Ilmu Sosial dan Politik Universitas Brawijaya (UB) dan Program Studi  Psikologi Fakultas Psikologi Universitas Muhammadiyah Malang (UMM). Selain untuk membangun kerjasama antar Program Studi, kegiatan ini  bertujuan untuk mendapatkan informasi terkait persiapan yang dilakukan Program Studi untuk menjadi Fakultas termasuk sarana dan prasarana yang harus disiapkan untuk menjadi Fakultas Psikologi. UIN Sunan Ampel dipilih karena tahun 2014 Program Studi Psikologi bergabung dengan Program Studi Gizi  menjadi fakultas Psikologi dan Kesehatan. Sementara Universitas Muhammadiyah Malang dipilih karena Fakultas Psikologi di Universitas Swasta ini  merupakan fakultas yang termasuk senior dengan sejumlah prestasi serta fasilitas yang sangat menunjang kegiatan pembelajaran. Sedangkan Program Studi Psikologi di Unesa dan UB memiliki kesamaan dengan Program Studi Psikologi UPI yang  saat ini sedang mempersiapkan diri menjadi fakultas.

 

 

Semua program studi/fakultas Psikologi pada 4 (empat) universitas yang dikunjungi  menyambut tim benchmarking Psikologi UPI dengan hangat dan terbuka. Setiap tuan rumah menyajikan informasi tentang program studi masing-masing, program-program unggulan  serta menunjukkan sarana dan prasarana perkuliahan dan laboratorium. Tentu saja peluang Kerjasama yang bisa dibangun dengan Psikologi UPI menjadi agenda pembahasan dalam kegiatan ini.

 

Sebelum kembali ke tempat domisili, rombongan Program Studi Psikologi UPI menyempatkan diri sejenak untuk berburu matahari terbit di Bromo Tengger Semeru (BTS) untuk menyegarkan diri sebelum kembali tenggelam dengan kesibukan mengajar dan tugas-tugas Tridharma Perguruan Tinggi lain serta terus berbenah untuk mempersiapkan diri dan memantaskan diri untuk menjadi fakultas sendiri. InsyaAlloh

Admin http://psikologi.upi.edu

Leave a Reply